Jelaskan cara melakukan gerakan ayunan satu lengan depan belakang​

Jawaban:

Salah satu jenis dari gerakan ayunan lengan yang bisa dilakukan di dalam aktivitas gerak berirama adalah gerak ayunan satu lengan ke depan dan belakang, gerakan ini bisa dilakukan dengan cara:

  1. Berdiri tegak dengan arah pandang lurus ke arah depan.
  2. Langkahkan kaki kiri ke arah depan dengan kedua lengan lurus ke arah depan.
  3. Pada hitungan pertama, ayunkan lengan kiri ke arah belakang sambil kedua lutut melakukan gerakan mengeper.
  4. Pada hitungan kedua, ayunkan lengan kiri kembali ke arah depan sehingga berada pada posisi awal.
  5. Pada hitungan ketiga, ayunkan lengan kanan ke arah belakang sambil kedua lutut melakukan gerakan mengeper.
  6. Pada hitungan keempat, ayunkan lengan kanan kembali ke arah depan sehingga berada pada posisi awal.
  7. Lakukan gerakan secara berulang-ulang hingga hitungan kedelapan dengan mengikuti irama yang digunakan.

Pembahasan

Senam irama adalah aktivitas senam yang merupakan rangkaian gerakn olah tubuh yang dilakukan dengan mengikuti irama yang dihasilkan oleh iringan yang digunakan. Selain bisa meningkatkan komponen kebugaran jasmani, melakukan senam irama ini juga bisa menghasilkan keindahan gerak. Keindahan gerak ini bisa tercipta ketika kita melakukan gerakan yang sesuai dengan irama.

Ayunan lengan adalah salah satu gerakan dasar yang bisa dilakukan dalam senam irama. Kelenturan tubuh menjadi komponen kebugaran jasmani yang paling penting untuk bisa melakukan gerakan ayunan lengan. Tanpa kelenturan tubuh, gerakan ayunan lengan ini akan terlihat kaku dan juga bisa mengalami cedera apabila kita memaksakan otot dan sendi yang kaku pada bahu kita untuk melakukan gerakan ayunan lengan.

Bagikan Jawaban

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *