3 tokoh panglima perang yang berjasa memerangi nabi palsu zaman khalifah abu bakar

Jawaban:

Berikut adalah 3 tokoh panglima perang yang sangat berjasa dalam memerangi nabi palsu pada masa pemerintahan khalifah Abu Bakar Ash-Siddiq:

  1. Khalid bin Walid
  2. ‘Ikrimah bin Abu Jahal
  3. Syurahbil bin Hasanah

Pembahasan

Khalifah Abu Bakar Ash-Siddiq terpilih sebagai pemimpin setelah Rasulullah SAW wafat melalui jalan musyawarah. Pada awal pemerintahannya, ia dihadapkan dengan sejumlah masalah antara lain sebagai berikut:

  1. Munculnya golongan yang mengaku muslim namun enggan membayar zakat
  2. Munculnya golongan yang murtad
  3. Munculnya sosok yang mengaku sebagai nabi (palsu)

Khalifah Abu Bakar Ash-Siddiq memperingati kesesatan yang dilakukan tersebut di atas dan mengancamnya dengan peperangan jika tidak bertaubat. Oleh karena peringatan tersebut tidak diindahkan maka khalifah Abu Bakar Ash-Siddiq pun membentuk 11 pasukan yang ditugaskan untuk mengatasi permasalahan di atas.

Dari 11 pasukan tersebut, 3 di antaranya dipimpin oleh Khalid Bin Walid, Ikrimah Bin Abu Jahal dan Syuhrabil Bin Hasalah. Ketiganya diperintahkan secara khusus untuk mengatasi nabi palsu yang memberontak yakni Musailamah Al-Kazzab.

Bagikan Jawaban

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *