Cara Flash Oppo A3s

Cara flash Oppo A3s yang paling ampuh adalah menggunakan QFIL atau flashtool. Flash bisa Anda lakukan sendiri di rumah, berikut caranya.

Bagi pengguna smartphone Oppo, khususnya seri A3s, sudah pasti akan menjadi suatu nilai plus tersendiri kalau tahu bagaimana cara flash Oppo A3s.

Karena ketika terjadi hal-hal tidak diinginkan, maka tidak perlu bingung dan membawa smartphone kesayangan ke tempat service.

Di samping mengatasi masalah seperti sistem yang tidak bisa dijalankan, flashing juga bisa menjadi solusi jika Anda lupa pola atau sandi yang digunakan.

Jadi, ada banyak sekali gangguan perangkat lunak yang bisa diselesaikan dengan flash, sehingga tidak ada ruginya belajar flashing Oppo.

Faktor Penyebab Ponsel Oppo A3s Harus di-Flash

penyebab oppo a3s diflash

Secara umum, penyebab smartphone harus di-flash sebenarnya cukup banyak, di antaranya adalah sebagai berikut:

  • Ponsel mengalami trouble setelah reset ulang
  • HP Oppo A3s sering restart sendiri tanpa alasan jelas
  • Terjadi kegagalan fungsi / menu error
  • Aplikasi error dan tidak bisa dijalankan, bahkan kadang tidak dapat dibuka
  • Ponsel bootloop (hanya logo saja yang tampil) pada display
  • Smartphone tiba-tiba mati total dan tombol power tidak dapat difungsikan

Cara Flash Oppo via MSM

msm download tool for oppo

MSM Download adalah perangkat lunak flashing yang memiliki berbagai fungsi, seperti:

  • Meningkatkan kinerja ponsel pintar dari vendor Oppo dan Vivo
  • Flashing Firmware atau stock ROM
  • Mengurangi penggunaan RAM
  • Upgrade / Downgrade OS Mediatek
  • Lupa pola atau sandi
  • Mengatasi kerusakan sistem lainnya

Cara flash Oppo A3s lupa pola menggunakan MSM adalah salah satu solusi terbaik untuk menghapus smartphone yang terkunci, tanpa berisiko menghilangkan data dan file. Jadi, Anda tidak perlu takut kalau dokumen penting di penyimpanan internal akan terhapus.

Perlengkapan flash dengan MSM Tool:

Prosedur melakukan flashing Oppo A3s dengan MSM:

  1. Langkah pertama adalah mengunduh semua file yang disebutkan di atas, kemudian ekstrak file.
  2. Selanjutnya, lakukan instalasi driver.
  3. Buka folder dengan nama “MSM_Oppo_Flashing_Tool_Licence”.
  4. Klik “Oppo MSM Flash Tool Cracked”.
  5. Ekstrak dan instal “Codemeter RunTime”.
  6. Double klik file bertuliskan “License”.
  7. Apabila muncul notifikasi error, abaikan saja.
  8. Klik “OK”.
  9. Klik ikon file yang ada di pojok kiri atas.
Klik ikon file yang ada di pojok kiri atas
  1. Pilih “Import Licence”.
  2. Kursor diarahkan pada “Oppo MsmDownloadTool NoneLic_2000”.
  3. Pilih “Import”.
  4. Buka folder flash untuk menghapus file, kecuali “OFP” yang memiliki ciri khas berupa ukurannya paling besar.
  5. Kembali pada folder “MSM_Oppo_Flashing_Tool_Licence”.
  6. Klik “MSM Oppo Flashing Tool”.
  7. Akan tampil 4 jenis file, Anda bisa memindahkannya pada folder bernama “Flash Oppo A3s” di “OFP”.
  8. Buka “MsmDownloadTool.V4.0”.
Klik bagian “Start” agar flashing langsung dimulai.
  1. Klik bagian “Start” agar flashing langsung dimulai.
  2. Kabel USB disambungkan pada ponsel dan perangkat PC, sembari tekan “Volume up (+) & Volume down (-)”.
  3. Periksa apakah ponsel terdeteksi di PC.
  4. Proses flashing akan otomatis berjalan.
  5. Setelah selesai, maka silahkan menyalakan ponsel Anda kembali.

Baca juga: Cara Flash Oppo F1s

Cara Flash Ponsel Oppo A3s dengan QFIL

Cara flash Oppo A3s via QFIL juga membutuhkan perangkat seperti laptop maupun komputer sebagai sarana flashing. Apabila ponsel Anda masih bisa dijalankan secara normal meskipun lambat, sebaiknya semua data pada perangkat di-back up terlebih dahulu supaya aman.

Untuk melakukan flash via QFIL, persiapkan dulu beberapa peralatan dan file seperti:

Sementara itu, prosedur lengkap mengenai cara flash Oppo A3s cph1803 bisa dilihat pada poin-poin di bawah ini. Namun sebelum itu, Anda harus mengunduh dan mengekstrak semua file tersebut. Setelah itu, barulah ikuti panduan sebagai berikut:

  1. Memasang “Driver Qualcomm” pada perangkat PC.
  2. Masuk ke aplikasi “QFIL” yang telah diekstrak.
  3. Klik kanan dan pilih opsi “Run as Administrator”, lalu arahkan kursor ke “QPST.2.7.472.exe”.
  4. Pilih “Next”.
  5. Klik “I Accept”.
  6. Tunggu sampai proses pemasangan perangkat lunak untuk flashing.
Buka aplikasi “QFIL” dan klik “Flat Build”.
  1. Buka aplikasi “QFIL” dan klik “Flat Build”.
  2. Tekan “Browser” yang ada di sisi kanan “Select Programmer”.
  3. Masuk ke folder bernama “Firmware” yang merupakan hasil ekstrak.
  4. Cari file dengan nama “prog_emmc_firehose_89xx.mbn”.
  5. Klik menu “Load XML” >> “Rawprogram0.xml”.
Klik menu “Load XML” >> “Rawprogram0.xml”.
  1. Saat Windows Explorer muncul lagi, klik “Patch0”.
  2. Matikan daya ponsel, lalu koneksikan hp ke komputer menggunakan kabel USB dan tekan “Volume” bersamaan.
  3. Untuk memeriksa apakah driver “Qdloader 9008” sudah terinstall atau belum, bisa dilihat melalui “Device Manager”.
oppo sudah berhasil di flashing
  1. Perangkat ponsel Oppo A3s sukses terinstall di QFIL, apabila sudah muncul “Qualcomm HS USB QDLoader COM3 – 9008” pada sisi atas.
  2. Tekan “Download” di dalam “QFIL”.
  3. Tunggu sampai proses pengunduhan selesai.
  4. Setelah flashing sukses, sambungan kabel USB dilepaskan.
  5. Proses repair belum selesai, Anda masih harus menunggu booting yang biasanya butuh waktu hingga 20 menitan.

Cara flash Oppo A3s cph1853 di atas, sangat direkomendasikan untuk mengatasi berbagai problem pada smartphone Oppo dengan chipset Mediatek, seperti seri A3s. Apalagi, untuk mempraktekannya, Anda hanya membutuhkan waktu sekitar 30 menitan saja, jadi simple sekali.

Rizgy Agg
Rizgy Agg

Salah satu media online yang membahas seputar pengetahuan, tutorial dan aplikasi

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *