Cara Download Playlist YouTube

Ingin download semua video dalam berbagai format file pada playlist YouTube? Baca cara download playlist youtube berikut.

Seperti yang kita tahu sekarang YouTube telah menjadi platform berbagi video terbesar di dunia, banyak konten keren yang ada di platform ini.

Bagi sebagian orang menonton YouTube merupakan kegiatan yang gak setiap hari bisa di lakuin, karena streaming video itu butuh koneksi internet yang kencang dan kuota.

Salah satu opsi yang bisa di ambil agar bisa menikmati konten YouTube adalah dengan download videonya.

YouTube sendiri sudah menyediakan fitur agar video dapat di download secara offline di perangkat seluler, namun kadang fitur ini tidak aktif.

Selain itu untuk menggunakan unduh video offline ini kamu harus punya penyimpanan internal yang besar.

Buat kamu yang gak punya penyimpanan internal yang besar dan ingin download langsung banyak video, gak perlu khawatir saya bakal bagikan panduan gimana sih cara download playlist youtube.

3 Cara Download Playlist YouTube Tanpa Aplikasi

Disini ada 3 cara yang bisa kamu gunakan untuk download playlist video di youtube tanpa aplikasi. Selain itu cara yang saya bagikan ini bisa di gunakan pada semua perangkat baik itu ponsel atau komputer.

1. Via Loader.to

Loader.to adalah situs untuk download playlist, fitur yang di tawarkan situs ini banyak banget antara lain download audio/video dengan kecepatan tinggi, kualitas tinggi dengan bitrate sampai 320 kBit/s.

Selain itu situs ini bisa kustomisasi format file diantaranya adalah MP3, M4A, MP4 360p, MP4 480p, MP4 720p, MP4 1080p, MP4 4K, MP4 8K.

Kekurangan dari situs ini adalah untuk satu kali download hanya bisa maksimal 20 video, namun jangan khawatir kamu dapat kustom download nomor video. Misalnya nih kamu hanya ingin download video pada sebuah playlist 20-30.

  1. Langkah pertama copy link address playlist yang ingin kamu download. Dengan cara blok semua url playlist kemudian Klik kanan Copy.
    Copy url link playlist
  2. Selanjutnya kunjungi situs https://loader.to lalu tempelkan atau paste URL playlist pada form URL.
    Paste url playlist pada form URL loader to
  3. Kemudian pilih format yang kamu mau, dan atur video nomor berapa aja yang ingin kamu download jika sudah Klik tombol Download maka situs akan memproses.
    Klik tombol download pada loader.to
  4. Jika proses selesai, Klik tombol Download untuk mengunduh playlist.
    Klik tombol download pada loader.to (1)

Ingin hapus video dari YouTube? Gak tau caranya? Yuk Baca artikel kami Cara Menghapus Video di YouTube ini!

2. Via Youtubemultidownloader

Situs ini hampir mirip dengan loader.to yang membedakan adalah Youtubeplaylist.cc menyediakan tabel list video dari playlist jadi kamu bisa kustom video mana yang ingin kamu unduh.

  1. Kunjungi situsnya yang beralamatkan di https://youtubemultidownloader.net kemudian atur format file yang kamu mau.
    Atur format file
  2. Kemudian paste URL playlist YouTube yang ingin kamu download pada form Playlist Link.
    Paste URL playlist pada form paste link
  3. Buat kamu yang ingin kustom download video yang kamu inginin aja bisa Klik tombol format video pada bagian kolom pada table result.
    Kustom download video playlist v2
  4. Namun jika kamu ingin download semua video yang ada pada playlist kamu dapat Copy Link yang ada pada kolom.
    Copy semua link yang ada di kolom
    Pada tutorial ini admin pakai download manager IDM, jadi jika kamu menggunakan download manager lain caranya mungkin agak berdeda.
  5. Masuk ke IDM, lalu pilih task kemudian add batch download from clipboard.
  6. Kemudian klik check, untuk melakukan pengecekan apakah URL udah bener atau belum.
  7. Setelah itu klik OK, kemudian silahkan atur Queue, kamu juga dapat mengatur lokasi hasil download dengan cara Klik All files to one directory kemudian pilih/buat folder. Untuk memulai download silahkan klik OK.

3. Via Youtubeplaylist.cc

Nomor 3 ada situs youtubeplaylist.cc, sebuah situs downloader playlist yang memiliki banyak keunggulan dibanding 2 kompetitor diatas.

Keunggulan situs ini yang gak dimiliki 2 situs diatas adalah bisa multi/bulk download tanpa perlu copy link kemudian paste ke software download manager. Selain itu situs ini juga bisa otomatis bikin arsip zip seperti kompetitor diatas yaitu loader.to

Kekurangan dari situs ini kamu harus bikin akunnya agar dapat menggunakan fitur download playlistnya lalu ada limit download.

  1. Kunjungi https://youtubeplaylist.cc kemudian daftar akun dengan cara Klik tombol Sign UP pada pojok kanan atas.
    Klik tombol signup untuk mendaftar youtubeplaylist.cc
  2. Kemudian isi form email, password dan isi captcha jika sudah Klik tombol Sign Up.
    Isi form yang diminta
  3. Selanjutnya login ke youtubeplaylist.cc menggunakan akun yang udah kamu bikin tadi.
  4. Langkah berikutnya silahkan tempel atau paste link playlist pada form Enter URL.
    Paste link playlist pada form enter url
  5. Silahkan atur kualitas video yang kamu inginkan pada kolom Quality.
    Atur beberapa kualitas video
    Atau jika kamu ingin mengatur semua kualitas video yang ada dalam playlist tersebut. Ceklis checkbox All kemudian klik tombol Set Quality/Subtitle. Lalu atur deh semua video yang ada di playlist.
    Ceklis checkbox kemudian klik tombol set kualitas atau sub
  6. Langkah terakhir Klik tombol Download All, untuk download semua playlist.

Penutup

Demikian tutorial cara download playlist youtube silahkan kamu gunakan 3 cara diatas sesuai keadaan dan kebutuhan kamu ya. Semoga bermanfaat

Rizgy Agg
Rizgy Agg

Salah satu media online yang membahas seputar pengetahuan, tutorial dan aplikasi

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *